LUXOR Sejarah Masa Lalu Mesir

MESIR adalah negara penuh dengan sejarah dari peradaban pra sejarah. Situs seperti Piramida, hingga kastil Kerajaan Arab dari ratusan tahun lalu masih bisa dirasakan hingga saat ini.

Jika wisatawan hendak pergi ke Mesir, jangan lupa untuk sambangi Kota Luxor. Kota yang menyimpan harta benda peradaban sejarah Mesir. Sangat cantik dan memukau.

Nah, untuk meningkatkan kenyamanan saat liburan berikut ini rekomendasi tempat di Luxor dilansir dari Migrationology, Jumat (5/5/2017)

1. Karnak

Ini merupakan sebuah tempat beribadah yang menjadi situs kuno. Tempat ini diperuntukan untuk Dewa Dewi. Di bagian Great Hypostyle Hall, terdapat Gargantuan setinggi 23 meter, dan garis kolom setinggi 15 meter dalam area 6.000 meter pesergi.

2. Kuil Luxor

Kuil ini sangat mudah ditemukan, dan merupakan situs kuno juga. Di mana kuil ditemukan oleh Amenophis III yang kemudian diteruskan hingga pemerintahan Ramses II.

Saat malam hari, kuil dinyalakan dengan hiasan hiasan lampu berwarna kuning yang disebut lingkaran emas. Dan biasanya pria Mesir bermain sepak bola di sana.

3. Museum Luxor

Museum Luxor merupakan rumah dari kuburan zaman Theban Necropolis. Ini merupakan museum antik, yang akan membuat Anda menikmati sejarah Mesir di dalamnya.

4. Lembah Raja

Lembah ini berada tak jauh dari sungai Nil, di sana terdapat gunung yang di puncaknya ada triangular piramida. Di bawah bukit terdapat Pharaoh dari Mesir Kuno yang dipercaya sebagai tempat berkumpulnya kehidupan sesudah kematian.

5. Lembah Ratu

Tak jauh dari lembah Raja terdapat kuburan kerajaan dan termasuk kuburan ratu Nefertari, disana peserta tour ziarah expedia wisata, akan dapat melihat ratusan situs situs kuno, peninggalan raja dinasti fir’aun.

biaya perjalanan ini cukup murah, bila menggunakan jalur penerbangan domestik cairo luxor, penerbangan ini setiap hari melayani duakali penerbangan. ada penerbangan pagi jam 09.00 dan penerbangan malam, bangan malam, jam 21.00.yang paling banyak disukai adalah penerbangan malam, karena peserta tour, dapat istirahat dulu semailam, lalu esok harinya baru melakukan  perjalanan tour seharian di kota luxor, baru malam hari ke bandara untuk kembali ke cairo

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *