AGENDA PERJALANAN
HARI 1 / RABU, 11 SEP : JAKARTA – TRANSIT OMAN – TIBA KAIRO (MOB)
1 WY 850G 11SEP CGKMCT 1450 1925
2 WY 407G 11SEP MCTCAI 2125 0045 12SEP
Peserta Tour berkumpul di Bandara Internasional Soekarno Hatta lambat-lambatnya pukul 11.00 WIB untuk melakukan penerbangan ke Kairo melalui Muscat. Tiba di Kairo pukul 00.45 waktu Kairo, setelah proses keimigrasian selesai Anda akan diantar menuju hotel untuk check in dan beristirahat sebelum memulai tur hari esok. (Bermalam di Kairo)
Hotel: Radisson Blue *5/malam
HARI KE-2 / KAMIS, 12 SEP: WISATA KOTA KAIRO (BLD)
Setelah sarapan pagi di hotel, kita akan diajak mengunjungi Museum Mesir untuk melihat berbagai koleksi peninggalan Mesir Kuno, kemudian ke Masjid Amr Ibn Asy, masjid pertama yang dibangun di Mesir. Selanjutnya ziarah maqam Ibn Atta Elllah Elsakandari, Imam Waki, Imam Ibn Hajar El Askalani. Setelah selesai Kembali ke hotel untuk beristirahat. (Bermalam di Kairo)
Hotel: Radisson Blue *5/malam
HARI KE-3 / JUMAT, 13 SEP : CAIRO CITY TOUR (BLD)
Setelah sarapan pagi, Anda akan diajak berziarah ke Maqam imam Syafi’i , lalu mengunjungi beberapa destinasi wisata seperti Pyramids & Sphinx yang menjadi ikon negara mesir, Khan El-khalili yang merupakan bazar dan souq terkenal di Kairo, Masjid Azhar , Masjid Hussein , Toko Papyrus , dan Pabrik Parfum . Setelah itu Anda akan diajak kembali ke hotel untuk makan malam dan beristirahat. (Bermalam di Kairo )
Hotel: Radisson Blue *5/malam
HARI KE-4 / SABTU, 14 SEP : KAIRO – SINAI – TABA (BLD)
Setelah sarapan pagi dan check out hotel, anda akan melakukan perjalanan jauh menuju wilayah St. Catherine disana anda akan melewati dan Photostop di Uyun Musa yang merupakan legenda 12 mata air Nabi Musa yang masih ada hingga saat ini, selanjutnya kita akan berziarah ke Maqam Nabi Saleh , Nabi Harun , dan terakhir kita akan melihat Patung Al Samiri yang terletak di bawah kaki Gunung Sinai . Setelah itu check in hotel, makan malam, dan beristirahat. (Bermalam di Taba)
Hotel: Mosaique Taba*5/setaraf
HARI KE 5/ MINGGU, 15 SEP : TABA – JERIKHO – YERUSSALEM (BLD)
Setelah sarapan pagi dan check out hotel, Anda akan diantar menuju Perbatasan Taba untuk berpindah negara dari Mesir menuju Israel dengan melewati proses imigrasi dan pemeriksaan barang bawaan. Setelah selesai, Anda akan dijemput oleh pemandu wisata & pengemudi di sisi Israel untuk membawa Anda ke daerah Yerikho untuk makan siang sambil berziarah ke Maqam Nabi Musa. Setelah itu
melanjutkan perjalanan ke Yerusalem untuk check in Hotel, makan malam dan beristirahat. (Bermalam di Yerusalem)
Hotel: New Capitol *4/setaraf
HARI KE 6 / SENIN, 16 SEP : HEBRON – BETHLEHEM – YERUSSALEM (BLD)
Setelah sarapan pagi, Anda akan memulai wisata ziarah di Hebron & Betlehem dengan mengunjungi Maqam Nabi Ibrahim, Siti Sarah, Nabi Yaqub, Nabi Ishaq, Nabi Yunus, dan Nabi Yusuf. Setelah itu kembali ke hotel untuk makan malam dan beristirahat. (Bermalam di Yerusalem) Hotel: New Capitol *4/malam
DAY 7 / SELASA, 17 SEP : JERUSSALEM (B-L-D)
Setelah sarapan pagi, anda akan memulai tour berkeliling Komplek Masjid Al Aqsa seperti Via Dolorosa yang lebih dikenal sebagai jalan kesengsaraan atau penderitaan, Qubhat Al Sakhrah atau lebih dikenal dengan sebutan ‘Dome Of The Rock’, Masjid Al-Aqsa lama, Masjid Buraq dan Tembok Ratapan. Selesai Tour, kembali ke hotel untuk makan malam dan beristirahat. (Bermalam di Jerussalem)
Hotel: New Capitol *4/setaraf
DAY 8 / RABU, 18 SEP : JERUSSALEM – BUKIT ZAITUN – WADI RUM (B-L-D)
Setelah sarapan pagi dan check out hotel, anda akan di ajak untuk Photostop di Bukit Zaitun. Lalu diantar menuju perbatasan untuk memasuki negara Jordan mengunjungi Laut Mati. Setelah itu melanjutkan perjalanan menuju kota Wadi Rum berupa hamparan padang pasir merah luas dengan gunung bebatuan raksasa di sekitarnya. Sehingga tempat ini dijuluki Mars-nya bumi untuk mencoba pengalaman yang tak terlupakan
makan malam dan beristirahat di camp (Bermalam di Wadi Rum)
Optional: Safari Jeep Wadirum Hotel Camp: Al Sultana *4/setaraf
DAY 9 / KAMIS, 19 SEP : GUA ASHABUL KAHFI – PETRA – AMMAN (B-L-D)
Setelah sarapan pagi anda akan diajak mengunjungi Gua Ashabul Kahfi Gua yang menjadi saksi bisu kisah 7 pemuda Ashabul Kahfi yang Allah tidurkan selama 3 abad untuk menyelamatkan para pemuda tersebut dari raja yang zalim. Selanjutnya mengunjungi Petra Ancient City yang merupakan Kawasan kota kuno peninggalan bangsa Romawi. Setelah selesai anda akan diantar kembali ke kota Amman untuk makan malam dan beristirahat. (Bermalam di Amman)
Hotel: Sulaf Luxury *4/setaraf
DAY 10 / JUMAT, 20 SEP : POHON SAHABI – PANORAMIC JORDAN – AIRPORT (B-L) 3 WY 414G 20SEP AMMMCT 1825 2255
Setelah sarapan pagi, anda akan diantar untuk mengunjungi Pohon Sahabi yang merupakan saksi bisu tempat berlindungnya Rasulullah SAW dari terik matahari. Lalu anda akan diajak untuk ziarah Maqam Bilal Bin Rabbah dan dilanjutkan dengan Panoramic Tour Jordan. Setelah tour selesai, anda akan diantar menuju Airport untuk penerbangan kembali menuju Tanah Air Tercinta.
DAY 11 / SABTU, 21 SEP : TIBA DI JAKARTA WY 849G 21SEP MCTCGK 0215 1320
Tiba di Bandara Soekarno Hatta pukul 13.20. Dengan demikian, berakhirlah seluruh rangkaian kegiatan Tour Napak Tilas ini. Terima kasih telah mempercayai perjalanan anda kepada kami. Semoga PT.Shaza Internasional Haramain dapat menemani perjalanan lainnya Bapak dan Ibu.
*Catatan*
Susunan program dapat berubah sesuai jam kedatangan dan keberangkatan pesawat. Pemandu wisata juga dapat mengubah susunan program yang akan dikondisikan dengan waktu dan keadaan pada saat tour berjalan demi kelancaran tour dengan kesepakatan peserta tour.